24 C
id

Asus Vivobook Flip TP201SA, Notebook Intel n3750 dengan harga 5jutaan

Asus Vivobook Flip TP201SA mungkin bisa menjadi pilihan tepat bagi anda yang sedang berburu Notebook baru di tahun 2016. Pihak ASUS baru saja mengeluarkan salah satu notebook terbaru dengan seri Vivobook Flip TP201SA di bulan Oktober 2016 ini. Lantas banyak yang bertanya-tanya apa yang membedakan dengan produk produk Asus yang lainnya dibandingkan dengan yang sekarang. Sebelum kita masuk lebih dalam untuk mengulas beragam fitur dan teknologi dari Asus vivobook flip 201SA ini alangkah baiknya kita perlu tahu tujuan dari Asus yaitu untuk berinovasi setiap saat sehingga mendapatkan kepuasan penggunanya. Tak perlu berlama-lama lagi mari kita ulas panjang lebar mengenai Asus Vivobook Flip TP201SA hanya ada di www.aplikasi-android.net

Asus Vivobook Flip TP201SA


Asus Vivobook Flip TP201SA menjadi salah satu penerus generasi dari Notebook Transformer dan Laptop ASUS lainnya. Pastinya notebook vivobook flip TP201SA ini telah dibekali beragam teknologi-teknologi terkini nan canggih dengan tujuan supaya kepuasan dari penggunanya lebih maksimal. Menurut Juliana Chen country product group leader ASUS Indonesia menjelaskan bahwa dikeluarkannya Asus Vivobook Flip TP201SA ini mempunyai tujuan untuk menjadi salah satu perangkat yang mumpuni yang mampu memberikan beragam kemudahan-kemudahan bagi pengguna dilihat dari berbagai macam aspek. Salah satu keunggulannya adalah sisi kemudahan yang tersemat di dalam unsur mobilitas yang ditanamkan pada perangkat ini. Jelas saja dengan ukuran bodi yang sangat ringkas dan bahkan jika kita cek secara langsung maka akan lebih kecil dibandingkan kertas A4 yang biasa digunakan untuk menulis suatu makalah atau skripsi sehingga akan membuat kesan praktis dan enteng.

 


Notebook Asus Vivobook flip TP201SA ini memang mempunyai ukuran yang sangat ringkas sehingga membuat bobot menjadi lebih ringan yaitu hanya 1,25 kg saja. Hasilnya jelas perangkat notebook ini akan sangat nyaman saat dibawa bepergian ke manapun baik itu untuk digunakan presentasi para eksekutif muda ataupun bahkan untuk seorang blogger seperti penulis ini. Kenyataannya Asus sangat paham kebutuhan perangkat yang mudah dan ringan dibawa kemanapun, karena memang dari segi bobot sangatlah penting untuk sebuah notebook dan siapapun pastinya membutuhkan perangkat yang mudah untuk dibawa kemanapun, dijinjing kemanapun. Selain itu juga desain yang ada di ASUS Vivobook Flip TP201SA ini telah disempurnakan dengan desain yang unik dan berkesan elegan sehingga tetap PD dibawa kemanapun.


Spesifikasi Asus Notebook Vivobook TP201SA Indonesia



Vivobook Flip TP201SA ini mempunyai dapur pacu yang tergolong bagus dengan adanya processor Intel Pentium n3750 yang merupakan salah satu chip terbaru yang dimiliki oleh Intel di tahun 2016. Apabila kita bandingkan dengan chip sebelumnya yaitu n3700 Oh Ternyata chip terbaru ini mempunyai bus clock yang lebih tinggi yaitu 2,56 GHz. Selain itu juga ternyata pasukan kelistrikan yang dibutuhkan tidak begitu besar karena hanya mempunyai nilai TDP sebesar 6 watt saja dan hasilnya akan sangat menghemat e kelistrikan ataupun baterai yang dibawa oleh notebook tersebut.


Asus Vivobook Flip TP201SA

Selain itu juga Asus Vivobook Flip TP201SA ini telah dilengkapi dengan RAM 4 Gigabytes DDR3, ditambah dengan sokongan grafis dari intel kemudian juga mempunyai layar sebesar 11,6 inci dengan fitur teknologi touchscreen. Selain itu juga layar dari Vivobook Flip tp201 ini mempunyai fitur convertible yang akan membuat anda mampu untuk memutar layar tersebut hingga berbalik 300 derajat. Selain bisa dibalik ternyata bisa juga digunakan sebagai penyangga layar sehingga tidak terjatuh saat kita membutuhkan layar dengan posisi berdiri.


Vivobook Flip TP201SA

Berlanjut pada bagian penyimpanan atau memori terdapat hardisk dengan kapasitas yang sudah disediakan adalah sebesar 500 gigabytes. Hasilnya jelas dengan penyimpanan yang tergolong besar tersebut anda bisa menyimpan beragam konten baik itu multimedia ataupun konten-konten yang berharga lainnya dengan lebih leluasa. Selain itu juga telah diberikan port USB 3.1 Type-C yang mulai banyak digunakan oleh perangkat-perangkat terbaru lainnya. Hasilnya dengan konektivitas Tipe C tersebut mampu menghasilkan transfer data semakin cepat yaitu hingga 10 Gbps dengan port konektor yang berbentuk simetris sehingga lebih mudah untuk digunakan dan tanpa risiko terbalik saat pemasangannya. Keren bukan Selain cepat ternyata user friendly juga Asus Vivobook Flip TP201SA ini.




Selanjutnya pada bagian baterai seperti yang penulis utarakan diatas notebook Asus Vivobook Flip TP201SA ditanamkan baterai 38 Whrs Polymer yang mampu memberikan daya kelistrikan mumpuni, hasilnya jelas membuat notebook ini sangat hemat energi dan kenyataannya notebook ini mampu bertahan hingga 11 jam dengan pemakaian yang normal ataupun standar baik itu untuk penggunaan multimedia nonton film, YouTube ataupun untuk mengerjakan tugas tugas yang membutuhkan koneksi internet. Sedangkan pada bagian audio sudah terdapat built-in speaker dan juga analog microphone kemudian ada juga built-in Azalia compliant audio chip disertai dengan teknologi Sonicmaster yang akan menyempurnakan kualitas suara dari Notebook ini.


Harga Asus Vivobook Flip TP201SA Indonesia



Asus Vivobook Flip TP201SA ini mempunyai harga resmi Rp 5.099.000 di pasaran Indonesia. Harga tersebut penulis pikir masih dalam kategori affordable dan pas dikantong masyarakat Indonesia dikarenakan beragam fitur dan teknologi yang ditanamkan di notebook tersebut. Kesimpulan penulis adalah Asus Vivobook Flip TP201SA ini sangat layak untuk di jadikan pilihan jika anda sedang mencari sebuah notebook ataupun laptop yang mempunyai teknologi terbaik dengan kualitas yang bagus dan harga yang affordable. Selain itu juga dari segi desain yang elegan dan pastinya sangat ringan untuk dibawa kemanapun anda berada. Semoga bermanfaat dan jangan lupa berlangganan kami via Facebook dan juga youtube channel Sampai jumpa lagi. 
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Ads Single Post 4